Cara Memutihkan Mata Agar Tampil Cantik Maksimal

Cara Memutihkan Mata Agar Tampil Cantik Maksimal

Kecantikan merupakan hal yang didamkan oleh setiap wanita yang ada di dunia ini. Cantik yang identik dengan paras yang putih, bersih, dan berseri hingga hidung mancung inipun menjadi hal yang tidak dapat terlewatkan. Bahkan untuk memiliki kecantikan tidak jarang banyak yang rela merogoh kocek yang dalam demi melakukan serentetan treatment kecantikan.
Meskipun pada dasarnya cantik itu relatif, namun upaya untuk selalu menjaga kecantikan atau mempercantik diri terus saja dilakukan. Mungkin hari ini anda ingin memiliki mata yang indah, bulu mata yang lentik dan panjang, hingga alis yang rapi. Ya itu semua bisa membantu menambah kecantikan wajah anda.



Mata adalah salah satu bagian wajah yang memiliki pesona dan andil cukup besar untuk membuat anda semakin terlihat cantik. Mata yang indah tidak hanya bisa dimiliki oleh para sosialita yang cenderung memperindah mata dengan
perawatan-perawatan mahal dan wah. Jika anda juga menginginkan memiliki mata yang indah, anda dapat memilikinya dengan mudah, tanpa melakukan perawatan yang lumayan mengancam dompet anda.
Berikut ini tips-tips yang bisa anda lakukan untuk memiliki mata yang indah.
Perindah bola mata dengan daun teh
Ternyata selain enak untuk diminum, daun teh ini bisa menjadi salah satu bahan alami yang dapat memperindah bola mata. Caranya cukup mudah, anda cukup menyeduh satu sendok teh pada segelas air. Diamkan dalam semalam, kemudian gunakan air seduhan teh tersebut sebagai rimbang mata. Rimbang mata dapat anda lakukan dalam waktu 3 hingga 5 menit. Pada saat rimbang mata tersebut mungkin anda akan merasakan perih pada mata anda, akan tetapi hanya sesaat, setelahnya, mata akan terasa sejuk dan nyaman.
Atasi mata berkantung
Kantung mata adalah salah satu masalah yang sangat membuat banyak wanita resah. Bukan hanyamengurangi kecantikan saja, tapi juga mengurangi rasa percaya diri. Terlebih bagi anda yang memiliki aktifitas yang mengharuskan anda untuk bertemu dengan banyak orang. Tentu saja kantung mata akan membuat anda semakin tidak nyaman.
Untuk mengatasi kantung mata tersebut, anda dapat mengompres mata dengan es batu atau mentimun. Ambil es batu secukupnya kemudian bungkus dengan handuk berukuran kecil, lalu gunakan untuk mengompres mata. Jika anda tidak tahan dengan sensasi dingin dari es batu ini, anda dapat mengatasi kantung mata dengan buah mentimun. Caranya mudah, ambillah buah mentimun, kupas dan cuci hingga bersih. Setelah itu iris buah mentimun tersebut, gunakanlah irisan mentimun tersebut sebagai penutup mata, diamkan selama 10 hingga 15 menit.
Atasi mata merah karena kelelahan
Bagi anda yang memiliki jam terbang tinggi biasanya akan memiliki frekuensi tidur atau jam istirahat yang minim. Hal itu dapat menyebabkan mata merah. Selain itu akan membuat wajah tampak lesu dan tak bersemangat.
Untuk mengatasinya, anda bisa merebus beberapa lembar daun sirih dengan kombinasi 3 gelas air. Rebus hingga mendidih dan air rebusan berubah warna. Apabila sudah, diamkan hingga dingin, dan anda bisa menggunakan air rebusan daun sirih tersebut sebagai rimbang mata. Ramuan ini bisa membantu menghilangkan mata merah yang disebabkan kelelahan dan kurang tidur.
Nah, itu tadi beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk dapat memiliki mata yang indah. Tidak perlu mahal bukan? Yup, bahan-bahan tersebut dapat dengan mudah anda dapatkan. Anda tidak perlu pergi ke dokter kecantikan sebagai upaya perawatan kecantikan mata yang memakan biaya mahal. Andapun bisa memiliki mata yang indah, pun anda bisa tetap menghemat pengeluaran anda. Selamat mencoba ya!



Baca Juga
SHARE
Subscribe to get free updates

Related Posts

Posting Komentar